APA YANG KAMI MAKSUD DENGAN ALA JUVENTUS?
Seiring dengan filosofi klub, kami mendidik pesepakbola lewat visi yang dikombinasikan dengan aspek teknik dan mental, emosional, dan interpersonal. Metodologi kami dibagi dalam lima poin:
Seiring dengan filosofi klub, kami mendidik pesepakbola lewat visi yang dikombinasikan dengan aspek teknik dan mental, emosional, dan interpersonal. Metodologi kami dibagi dalam lima poin:
Keinginan untuk memimpin dan unggul dalam laga: Rasa senang untuk bisa menguasai bola, kemampuan untuk mengatur laga dengan percaya diri, pengembangan mentalitas tim secara cerdas dan pengorbanan bersama adalah hal yang fundamental.
Melalui pelatihan khusus dalam pergerakan teknis, kami memiliki tujuan untuk membentuk aliran bola yang sempurna: mulai dari transmisi hingga kontrol, dari pencarian ruang secara cepat sampai penguasaan bola yang matang.
Ketika kita berbicara tentang kemampuan taktikal, yang kami maksud adalah keterampilan individu dan tim. Keterampilan ini diasah dengan latihan yang, secara bergantian selama sepekan, mencari tahu prinsip-prinsip laga. Dan berdasarkan prinsip laga; yang kami maksud adalah membangun, mengelola dan memelihara penguasaan bola, menyelesaikan dan menyudahi peluang, dengan fase bertahan yang kukuh. Metodologi ini menggunakan metode pelatihan situasional, sederhana dan kompleks, pemosisian dalam laga, latihan penguasaan bola dengan permainan yang dikonsep.
Tujuannya adalah untuk melatih seorang atlet untuk siap membuat keputusan yang efektif, bahkan dalam konteks yang sulit dan tak tentu. Dengan kata lain, mengembangkan cara "Berpikir Cepat", dasar untuk beradaptasi dengan cara terbaik dalam segala situasi dan perubahan yang dilakukan dalam laga.
Pengorbanan, keberanian, kolaborasi: inilah nilai-nilai yang harus dimiliki para atlet kami, sembari mengembangkan konsep untuk jadi bagian dari sebuah tim. Ini adalah nilai-nilai yang mendasari tidak sekadar melatih para pemain, tapi juga memantau mereka secara konsisten dan membimbing pertumbuhan mereka, di dalam dan di luar lapangan.