wm_alex_sandro_0912.jpg

Alex Sandro: "Tiga pertandingan yang harus dimenangkan"

SHARE
Alex Sandro: "Tiga pertandingan yang harus dimenangkan"
Alex Sandro: "Tiga pertandingan yang harus dimenangkan"
Alex Sandro: "Tiga pertandingan yang harus dimenangkan"

Dengan lebih dari 1300 menit keberadaannya di lapangan sejauh ini - lebih dari pemain Juventus lainnya di Serie A musim ini - lisensi untuk menatap ke depan dan sekarang, setelah gol yang sangat baik pada akhir pekan lalu melawan Atalanta, tatapan yang tajam untuk meraih tujuan, adalah kata-kata yang pas untuk mengatakan bahwa Alex Sandro telah benar-benar menetap ke dalam kehidupan di Turin.

Bergeser ke jenis permainan "sangat taktis" ala Italia sejak musim lalu, bek sayap asal Brazil tersebut sekarang menjadi tokoh kunci dalam rencana Massimiliano Allegri, salah satu kunci dari kekuatan kreatif Bianconeri dari sisi kiri.

Tepat sebelum timnya memasuki fase krusial musim mereka dengan menghadapi Torino, Roma dan Milan yang semuanya masih akan datang sebelum istirahat musim dingin, Bek sayap Juve tersebut hari ini duduk dengan Sky Sport Italia untuk membahas segala sesuatu yang akan terjadi kedepan, undian Liga Champions serta penghormatan pribadinya untuk korban bencana udara Chapecoense.

"Kami akan siap untuk menghadapi siapa pun yang keluar dari hasil undian Liga Champions. Secara pribadi, reuni dengan Porto akan menjadi istimewa.

"Membandingkan Juventus dengan tim top lainnya seperti Barcelona atau Atletico Madrid sangat konstruktif; pada tahap ini, setiap tim memiliki karakteristik unik mereka sendiri dan masing-masing memiliki pemain berkualitas, mampu membawa mereka lebih jauh ke dalam turnamen."

"Yang paling penting bagi setiap pemain adalah semakin konsisten dalam tim, saya sedang melakukan hal itu pada saat ini dan saya senang untuk itu, saya akan memberikan segalanya setiap hari untuk meningkatkan permainan saya sebisa mungkin.

"Sepakbola Italia, bukan hanya cara Juve bermain, sangat taktis dan harus sedikit membiasakan diri pada awalnya. Tujuan saya adalah untuk belajar sesuatu yang baru tentang posisi saya setiap pertandingan."

"Semua orang di ruang ganti menantikan untuk menghadapi Torino dalam derby, belum lagi Roma pada pekan berikutnya dan Milan di final Piala Super.

"Kami harus berada dalam kondisi yang terbaik dan bermain seperti Juventus yang tepat untuk mendapatkan hasil yang kami inginkan. Kami tidak perlu mengingatkan tentang pentingnya hal ini dari jadwal pertandingan yang padat dan seperti biasa, target kami tidak ada yang lain selain meraih tiga kemenangan."

"Kesempatan bermain untuk Brazil selalu di belakang pikiran saya. Fokus saya alami adalah pada Juve tapi mendapatkan panggilan untuk mewakili Selecao akan menjadi kehormatan sejati.

"(Setelah gol saya melawan Atalanta) Saya ingin melakukan sesuatu untuk memberikan penghormatan kepada keluarga para pemain, staf dan wartawan yang kehilangan nyawa mereka dalam bencana Chapecoense, mereka akan selalu berada di pikiran saya dan penghormatan itu atas nama dari diri saya sendiri dan Juventus secara keseluruhan."

Item Terkait