09 Januari 2017
Pelatih Juve Massimiliano Allegri menegaskan bahwa satu bulan mendatang akan memainkan peran penting dalam menentukan siapa yang akan memenangkan Serie A musim 2016/17 setelah tim Bianconeri yang dipimpinnya mengawali tahun baru dengan kemenangan 3-0 atas Bologna pada Minggu malam.
“Saya yakin semua hal akan lebih jelas setelah Januari – ini adalah periode kunci,” ujar Allegri setelah kemenangan di Juventus Stadium. “Para pesaing kami – seperti Roma dan Napoli – juga memberikan penampilan yang baik dan terus memberikan tekanan, namun ini akan menjadi musim yang panjang dan menarik.”
Allegri memberikan pujian penuh kepada timnya setelah mereka mengawali 2017 dengan cara terbaik.
“Dari sudut pandang teknik performa kami sangat baik, terutama mengingat ini adalah laga pertama di tahun baru dan setelah jeda musim dingin. Kami bekerja keras dalam beberapa hari lalu dan kini kami perlu terus melakukannya untuk memperkuat kebugaran kami.
“Saya ingin melihat hasrat yang sesungguhnya dan itu terlihat di sana segera setelah laga dimulai. Kami terlalu memberi kebebasan pada tim tamu di babak pertama, tetapi setelah istirahat kami mengambil alih penguasaan bola dan tidak pernah terlihat akan kebobolan.
“Para pemain sangat baik dalam membaca pertandingan – mereka bekerja keras satu sama lain dan fokus dalam melakukan apa yang saya minta dari mereka. Itu berlaku untuk semua orang: dari yang turun dari awal maupun yang dari bangku cadangan perlu dalam kondisi terbaik ketika mereka dimainkan. Semua saling mengisi dan itu sangat penting jika anda ingin sukses.”
Allegri kemudian menegaskan bahwa Juve tidak hanya fokus ke liga, dengan Coppa Italia dan Liga Champions siap berlanjut di pekan-pekan mendatang.
“Kami akan menjalani laga Coppa Italia pertama di hari Rabu dan melawan Atalanta tidak akan mudah – mereka bermain sangat baik. Di Liga Champions, kami harus berada di kondisi terbaik untuk mengalahkan Porto. Kami memiliki banyak pertandingan yang akan dihadapi tetapi saat ini kami perlu fokus untuk berlatih dengan baik.”