28 Januari 2017
“Memenangkan liga adalah tentang memenangkan momentum. Kami meraih dua kemenangan sangat penting di dua laga terakhir kami dengan sistem baru ini. Bisa dikatakan, kami dalam performa baik sebelumnya, yang berubah adalah pendekatan kami, bukan hasil.
“Juventus telah meraih hasil imbang dan kemudian kalah di dua laga tandang menghadapi Sassuolo jadi kini saatnya untuk berangkat ke sana dan pulang dengan tiga poin. Sedikit aneh kelihatannya, namun Lazio dan Milan merupakan laga yang cukup mudah dibandingkan dengan laga ini: lebih mudah bermain dengan intensitas sesaat setelah kekalahan atau melawan tim rival.
“Tiap laga akan menjadi tantangan mulai saat ini hingga akhir musim: memenangkan Scudetto dan Coppa Italia serta melaju sejauh mungkin di Liga Champions berarti meningkatkan kualitas permainan kami dan terus memperbaiki diri kami sebagaimana hal yang dipertaruhkan mulai meningkat.
“Kredit kepada para pemain atas cara mereka menghadapi pertandingan akhir-akhir ini – Rossoneri telah mengalahkan kami dua kali berturut-turut jadi sangat penting untuk bangkit dengan cara yang telah kami lakukan.”
“Besok akan menjadi tes yang sesungguhnya terhadap keberanian kami baik dalam hal kualitas permainan kami dan di mana kami akan berada dengan bentuk baru serta kekuatan mental kami.
“Sassuolo sedang bangkit dan menyambut kembali beberapa pemain kunci usai cedera. Kami tidak boleh menganggap bahwa kami akan menang mudah besok, akan tetapi saya memiliki keyakinan besar terhadap para pemain untuk memberikan yang terbaik saat diminta.
“Bermain dengan lebih banyak orang di sepertiga akhir membuat kami dapat mengoptimalkan ruang dan lebih tajam dalam serangan. Saya pikir perubahan seperti ini sangat dibutuhkan pada tahapan saat ini di musim ini untuk memberikan sedikit penyegaran.
“Sistem ini bekerja hanya jika tiap individual bersedia mengorbanan diri mereka sendiri untuk tim dan menjalankan tugas bertahan mereka dengan sama baiknya.”
“Marchisio pemain yang tepat untuk formasi seperti ini meskipun tampaknya ia belum akan bermain untuk kita di hari Minggu. Dani Alves dan Alex Sandro telah menjalani proses pemulihan dengan baik dan sedikit pergantian posisi di lini tengah antara Pjanic dan Cuadrado serta Rincon dan Khedira.
“Higuain akan meneruskan apapun yang terjadi di sekitarnya, sama seperti Pjanic. Ia dapat bermain dimanapun di lini tengah dan perubahan bentuk ini hanya menambah sedikit pelacakan ekstra terhadap beban kerjanya. Di samping itu, ia masih memiliki kebebasan untuk melakukan apapun yang ia pikir paling baik.”
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun kepada Gigi hari ini dan mengatakan kepadanya bahwa usia hanya sebuah angka. Kekuatannya selalu terletak pada antusiasmenya. Jika ia terus dapat bermain seperti ini, siapa yang bilang bahwa ia harus pensiun setelah Piala Dunia 2018...?