15 April 2017
Kemenangan Serie A lainnya adalah cara yang sempurna untuk mempersiapkan pertemuan kedua melawan Barcelona namun sebelum membahas kedua laga tersebut Massimiliano Allegri meredam kekhawatiran terhadap Paulo Dybala setelah bintang Argentina tersebut terpaksa keluar lapangan usai mengalami cedera di Pescara.
“Ia mengalami benturan dan sedikit terkilir namun saya pikir kita dapat merasa optimis,” ujar sang pelatih.
Harapannya adalah La Joya akan pulih tepat waktu untuk pertandingan besar hari Kamis dini hari di Camp Nou – dimana, usai peluit akhir di Stadion Adriatico, kini memenuhi pikiran semua orang.
“Barcelona akan menyerang kami dan tiga puluh menit pertama akan sangat penting,” lanjut Allegri.
“Kami harus mencetak gol – kurang lebih seperti yang kami lakukan melawan Napoli.
“Tujuan kami adalah untuk mencetak dua gol. Kami harus berani dan yakin karen kami dapat mencapai semi-final tetapi itu tidak akan terjadi dengan mudah.”
Berkomentar kemudian mengenai kemenangan atas Pescara – yang datang berkat dua gol Gonzalo Higuain – sang pelatih menjelaskan bahwa ia senang dengan hasil akhirnya tetapi tidak sepenuhnya dengan penampilan tim.
“Para pemain memberikan penampilan yang baik untuk memperoleh kemenangan tetapi kami seharusnya mengatur pertandingan dengan lebih baik dan tidak menyia-nyiakan energi melihat cuaca panas yang ada di luar sana hari ini.
“Kami tidak memanfaatkan dengan baik ruang yang ada dan kami seharusnya bisa lebih baik dalam penguasaan bola.”
Dengan hasil imbang Roma melawan Atalanta berarti Juve kini memegang keunggulan delapan poin di puncak klasemen Serie A. Bagaimana hal tersebut mempengaruhi perburuan gelar?
“Pada saat ini mereka dapat berakhir dengan 90 poin jadi kami perlu memperoleh 91 poin. Kami masih memiliki beberapa pertandingan sulit untuk dimainkan tetapi kini kami fokus untuk hari Kamis. Setelah itu kami dapat memikirkan tentang Genoa.”