Allegri: "Memulai dengan penuh semangat sangat penting"

Satu cerita dengan banyak bab. Pada Rabu dini hari nanti, Massimiliano Allegri akan menghadapi Barcelona untuk yang ke-12 kalinya di sepanjang karirnya. Blaugrana lebih berjaya secara keseluruhan, tetapi di dua pertemuan terakhir posisi telah berbalik dengan Juve meraih kemenangan 3-0 di Turin pada 11 April tahun ini dan imbang 0-0 di Camp Nou setelahnya dan membuat Bianconeri melaju ke semi final Liga Champions di tahun 2017.

Pada malam menjelang pertemuan terkini, Allegri menemui awak media untuk mendiskusikan pertandingan besar ini.

“Kami telah memiliki pengalaman dan keahlian yang dibutuhkan untuk memainkan pertandingan seperti ini. Besok adalah laga Liga Champions pertama setelah perjalanan luar biasa tahun lalu dan kekecewaan dengan kekalahan di final. Kami harus memulai kembali dengan antusiasme dan hasrat tinggi untuk mencapai babak selanjutnya.

“Sebenarnya cukup aneh untuk melihat Barcelona dengan tiga pemain baru. Mereka telah kehilangan Neymar dan menggantikannya dengan pemain yang lebih muda (Ousmane) Dembelé, namun mereka, bersama dengan Real, tetap menjadi satu dari dua tim terkuat di dunia.

"Juventus, sementara itu, telah berubah banyak dan semakin membaik melalui periode yang panjang saat ini semua berkat kerja keras yang dilakukan oleh klub. Kedua tim telah memulai musim dengan sangat baik.”

“Kita tahu bahwa memainkan tiga laga berturut-turut melawan Barcelona, mempertimbangkan dua laga musim lalu, tanpa kebobolan satu gol, akan sangat sulit, meskipun jika Juve dapat melakukannya.

“Adalah benar jika meraih poin besok akan memberikan kami peluang besar untuk menjadi juara grup, hal paling penting adalah untuk lolos ke babak selanjutnya.”