DUA GOL DUSAN MENAKLUKKAN EMPOLI

Duo maut Moise Kean dan Dusan Vlahovic memimpin lini depan dan menyumbangkan gol saat Juventus mencetak tiga gol di Castellani dengan Empoli membalas dua kali. Bianconeri bertahan dan mengumpulkan tiga poin dengan kemenangan pertama dalam tiga pertandingan liga untuk mempertahankan posisi keempat.

VLAHOVIC DAN KEAN MEMIMPIN SERANGAN

Empoli berupaya untuk menekan tinggi agar menggagalkan Juventus dari membangun serangan, tetapi ketika Bianconeri berhasil membebaskan diri dari pengawasan dekat mereka tampak berbahaya. Kean dan Vlahovic adalah ujung tombak dalam serangan dan terlihat saat sang pemain Serbia tersebut memberikan bola manis kepada Denis Zakaria pada menit ke-tujuh. Dari dalam kotak penalti, tembakan mendatar sang gelandang berhasil ditepis Guiglielmo Vicario dan menghasilkan sepak pojok. Lagi-lagi Vlahovic dan Kean berada di jantung ancaman Juventus ketika Kean menemukan rekan serangnya, yang tembakan mendatarnya melayang berbahaya di muka gawang Empoli. Dengan waktu lebih dari setengah jam, Juventus memimpin dan Kean di akhir gerakan mengalir yang diawali oleh Vlahovic dari garis tengah. Saat bola dimainkan di sisi kiri, umpan silang Adrien Rabiot disundul oleh Kean dari jarak enam yard dan menuju ke belakang gawang.

SKOR SEIMBANG

Beberapa menit kemudian, kegembiraan dari gol itu tergantikan oleh ketakutan akan cedera yang menimpa Denis Zakaria sehingga sang pemain berkebangsaan Swiss tersebut tertatih-tatih yang lalu digantikan oleh Manuel Locatelli. Pada menit ke-40, tim tuan rumah menemukan gol penyeimbang. Juventus gagal untuk membuang bola dari tendangan sudut dan Symon Zurkowsi bereaksi paling cepat untuk mendorong bola ke gawang dari jarak dekat.

KEUNGGULAN DIKEMBALIKAN

Aksi babak pertama yang terlihat akan berakhir imbang ternyata belum berakhir. Di waktu tambahan, Arthur mencegat di lingkaran tengah dan memberi bola kepada Juan Cuadrado. Dia berhasil lolos dan mencapai area penalti di mana umpannya menemukan kaki Vlahovic, yang melakukan gerakan mengelabui sehingga pertahanan Empoli tidak berkutik, memungkinkan sang striker tersebut dengan tenang mengawal bola ke gawang yang kosong.

BRACE PERTAMA DUSAN

Empoli terus menjaga pertahanan Juventus di bawah tekanan setelah jeda, tetapi Bianconeri ingin memanfaatkan serangan balik. Tidak lama kemudian, Alvaro Morata menggantikan Kean dalam serangan. Menariknya, sang pemain pengganti tersebut berhasil menggulung bola ke jalur Vlahovic, yang melakukan tendangan chip ke gawang Vicario yang sedang melaju dan berhasil memberikan Juve keunggulan dua gol.

MENGENAI EMPOLI

Empoli tidak bersedia untuk berdiam saja dan segera melakukan beberapa penggantian pemain untuk mencari harapan. Dalam beberapa periode yang intens, tim tuan rumah berhasil mencetak gol kedua mereka. Sundulan tidak sengaja Adrien Rabiot mengarah ke gawang Juve yang lalu berhasil dihalau oleh Bonucci yang setelah itu mengenai tiang. Namun, periode serangan kedua Empoli berhasil menjebol gawang Juve untuk kedua kalinya berkat Andrea La Matnia, yang menghantam bola ke arah gawang. Empat menit kemudian, sang pemain pengganti Empoli hampir mencetak gol keduanya.
Juventus managed to see out the closing minutes to collect three hard-earned and precious points. Juventus berhasil menjaga keunggulan sampai peluit terakhir dibunyikan dan membawa pulang tiga poin berarti.

EMPOLI 2-3 JUVENTUS (HT: 1-2)

Pencetak Gol: 32' Kean (J), 40' Zurkowski (E), 45+2' & 66' Vlahovic (J), 80' La Mantia (E)

EMPOLI

Vicario; Stojanovic (85' Henderson), Ismajli, Luperto, Cacace (70' Parisi); Zurkowski, Asllani, Bandinelli (70' Benassi); Bajrami (85' Verre), Di Francesco (70' La Mantia); Pinamonti

Cadangan: Furlan, Ujkani, Romagnoli, Tonelli, Verre, Fiamozzi, Stulac, Cutrone

Pelatih: Andreazzoli

JUVENTUS

Szczesny; Danilo, Bonucci, de Ligt, Pellegrini; Cuadrado, Zakaria (37' Locatelli), Arthur, Rabiot; Vlahovic, Kean (62' Morata)

Cadangan: Perin, Pinsoglio, De Sciglio, Miretti, Akè, Soulè

Pelatih: Allegri

WASIT: Maresca

HAKIM GARIS: Palermo, Perrotti

WASIT KEEMPAT: Fourneau

VAR: Valerio, Muto

KARTU KUNING: 50' Ismajli (E), 73' Parisi (E)