Juve taklukkan Bologna tanpa ampun

Tiga gol dan tiga poin hari ini bagi Bianconeri setelah satu gol dan satu umpan berbuah gol dari Miralem Pjanic memimpin Juve pada kemenangan tandang meyakinkan 3-0 atas Bologna.

Kemenangan ini membuat pasukan Massimiliano Allegri naik ke posisi kedua klasemen Serie A dengan selisih satu poin dari pemuncak klasemen dan melanjutkan catatan menjadi enam pertandingan beruntun dan lebih dari 500 menit tanpa kebobolan satu gol pun.

Setelah awal yang agak hati-hati, pertandingan mulai hidup di menit ke-27 usai Pjanic maju untuk melakukan tendangan bebas di sudut kotak penalti. Sang pemain Bosnia melepaskan tendangan menukik klasik yang sempat disentuh oleh Antonio Mirante namun tidak mampu mencegah bola tersebut tetap masuk ke sudut atas gawangnya. Juve unggul 1-0. Dan itu adalah gol keempat Pjanic musim ini di seluruh kompetisi dan golnya yang ke-14 melalui tendangan bebas, rekor terbaik Serie A sepanjang masa bagi Pjanic.

Sepuluh menit kemudian, Juventus menggandakan keunggilan ketika Pjanic berubah dari pencetak gol menjadi arsitek dari terciptanya gol kedua. Bola sontekan indah melambung menuju Mario Mandzukic, pemain Kroasia tersebut lantas menahannya dengan dada sebelum melepaskan tendangan menuju sudut bawah gawang di menit ke-36.

Gol keenam Mandzukic di seluruh kompetisi tersebut membuat Juve unggul 2-0 hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Juventus tancap gas dan menjadikan skor 3-0 di menit ke-64. Bola jatuh di area kotak penalti Bologna hanya dihalau sebagian dan Blaise Matuidi mengambil peluang dengan melepaskan tendangan voli melalui kaki kirinya menuju sudut gawang untuk menciptakan gol pertamanya bagi Juventus.

Juve hampir mencetak gol keempat dalam banyak kesempatan dari Gonzalo Higuian dan Paulo Dybala, namun skor akhir tetap 3-0 di Minggu sore yang cerah di Bologna. Hasil ini menjadikan catatan tanpa kebobolan gol Juve menjadi enam laga beruntun di seluruh kompetisi dan empat di Serie A.

Selanjutnya bagi Bianconeri adalah pertemuan hari Rabu malam melawan Genoa saat Juventus memasuki kompetisi Coppa Italia musim ini serta laga Serie A terakhir sebelum Natal pada Minggu 24 Desember di Turin melawan Roma.