udijuve_bonucci_.jpg

Bonucci sanjung “satu poin yang diraih”

SHARE
Bonucci sanjung “satu poin yang diraih”
Bonucci sanjung “satu poin yang diraih”
Bonucci sanjung “satu poin yang diraih”

Leonardo Bonucci membicarakan kepuasaan setelah gol sundulannya membuat Juventus menyamakan kedudukan untuk mengamankan hasil imbang 1-1 dengan Udinese pada Minggu malam (5/3).

“Kami telah meraih satu poin di atas tim yang berada di di peringkat kedua di klasemen dan itulah yang paling penting,” kata sang pemain bertahan Italia saat berbicara dalam wawancara pasca peluit panjang di Dacia Arena. “Itu adalah sebuah gol berharga untuk tim. Tak ada yang berubah bagi saya: Saya bermain untuk Juventus dan saya bertarung untuk Juventus.”

Bonucci – yang golnya pada laga ini adalah gol keduanya di Serie A musim ini dan ketiga secara keseluruhan – mengaku bahwa Juventus tidak bermain sesuai standar biasanya saat melawan Udinese.

“Intensitas mental kami sedikit menurun hari ini dan itulah yang memberi efek pada cara kami mengalirkan bola dan merebutnya kembali,” jelasnya. “Ada beberapa kesalahan dalam penguasaan bola dan mereka (Udinese) melakukannya dengan baik untuk menutup celah.”

“Kami membiarkan mereka melepas tembakan lebih banyak daripada yang biasanya kami lakukan, namun terlepas dari peluang [Duvan] Zapata di babak pertama, ketika saya tidak menyadari itu terjadi cukup cepat, dan peluangnya lagi di babak kedua yang mampu saya mentahkan, Udinese tidak benar-benar mendapat banyak peluang. Penting kiranya bagi kami untuk belajar dari pertandingan ini.”

Item Terkait