15 Maret 2017
“Kami berada di antara delapan klub terbaik di Eropa dan kini adalah saatnya untuk memulai dan melaju sejauh mungkin. Leicester telah menjadi paket kejutan dari turnamen sejauh ini tetapi secara pribadi saya ingin bertemu dengan Barcelona di babak selanjutnya. Menghadapi tim yang mengalahkan kami untuk meraih trofi ini dua tahun lalu akan menjadi hadiah besar bagi kami semua.
“Setelah kebangkitan mereka melawan PSG, anda dapat katakan bahwa dari tim-tim yang tersisa, mereka memiliki momentum dan keyakinan yang paling besar.
“Siapa yang ingin dihindari? Bayern Munich. Kemanapun ia pergi, Ancelotti selalu menemukan cara untuk memenangkan pertandingan sepakbola, seperti Guardiola. Anda lebih baik memilih menghadapi tim seperti Bayern di laga satu kali pertemuan seperti di final, dimana apapun dapat terjadi.”
“Kualitas teknik – serta pengalaman – dari skuat semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir berkat pemain-pemain kelas tinggi yang bergabung dengan klub.
“Secara kolektif, kami telah meningkatan cara kami mengatur pertandingan dan bereaksi dalam situasi-situasi tertentu tetapi untuk dapat benar-benar membuat langkah selanjutnya semakin meningkat, kami perlu melakukan lebih baik ketika sedang dalam penguasaan bola, seperti yang telah dikatakan oleh pelatih kemarin.
“Kami secara keseluruhan bermain baik melawan Porto tetapi kami cukup ceroboh terhadap bola terutama dalam hal eksekusi bola di sepertiga akhir.”
“Kualitas individual dari para penyerang kami telah muncul ke permukaan dalam sistem baru ini. Banyak dari kami belum pernah bermain dengan susunan seperti itu sebelumnya sehingga kami semua memiliki poin untuk menunjukkan diri kami sendiri bahwa kami mampu beradaptasi, yang mana telah kami lakukan. Sebagai hasilnya, kami telah mendemonstrasikan bahwa kami memiliki segalanya untuk dapat mengalahkan siapapun.
“Saya pikir tidak ada formula kemenangan di Eropa. Yang dapat kami lakukan sebagai pemain adalah bersiap untuk memberikan seluruh kemampuan kami dan menghasilkan performa terbaik kami ketika sangat dibutuhkan.”
“Tidak dipanggilnya saya saat di Porto memiliki efek positif terhadap skuat dan menunjukkan kesatuan, rasa hormat dan kekuatan yang menjadi dasar dari klub ini. Saya membuat kesalahan dan saya telah membayarnya, hal-hal seperti ini bisa terjadi di sepanjang musim.
“Semua orang mengalami hal-hal serupa dalam kehidupan sehari-hari mereka apakah itu di pekerjaan atau di rumah, hal yang paling penting adalah untuk dapat memahami kesalahan anda dan berusaha belajar dari kesalahan tersebut.”