17 Februari 2017
Di sebuah pertandingan dimana Leonardo Bonucci tampil untuk ke-300 kalinya buat klub, hanya ada satu hasil yang sepadan dengan capaian tersebut di Juventus Stadium pada Jum’at malam (Sabtu dini hari WIB).
Dan, berkat gol perdana musim ini oleh Claudio Marchisio, dwigol yang dicetak dengan cara yang cantik oleh Paulo Dybala dan gol ke-12 dalam 10 pertandingan oleh Gonzalo Higuain, Bianconeri dengan nyaman menaklukkan Palermo dan meraih kemenangan kandang ke-29 di liga secara beruntun.
Tahun baru ini nampaknya berciri khas Juventus yang melesat sejak awal laga dan publik tuan rumah disuguhi kemeriahan lebih dini kali ini ketika sang juara bertahan langsung unggul cepat 2-0 di babak pertama sebelum kemudian menambah gol pasca jeda turun minum.
Sebuah sepakan bebas Dybala sudah lahir namun membentur tiang gawang Palermo sebelum kemudian dominasi anak asuh Massimiliano Allegri menuai hasil ketika Marchisio menjauhkan bola dari kiper tim tamu, Josip Posavec, untuk kemudian melesakkannya ke salam gawang dengan kaki kirinya untuk pertama kalinya pada musim ini di menit kedelapan.
Bukannya bertekuk lutut, tim tamu justru dengan baik bangkit dan mungkin kurang beruntung untuk segera mencetak gol penyeimbang. Dua kali lini bertahan tuan rumah mendapat penetrasi dari kedua sektor sayap dimana pertama Gianluigi Buffon, yang menandai penampilan ke-443-nya bersama Juve, dan kemudian Kwadwo Asamoah yang sama-sama harus beraksi mencegah pemain sayap lawan, Norbert Balogh, menyeimbangkan kedudukan.
Akan tetapi ketika tim tamu mulai mengembangkan permainan dengan percaya diri, giliran mantan pemain mereka yang merobek layar mereka. Beberapa saat sebelum sapuan bola akrobatik Asamoah, tak lain dan tak bukan mantan pemain Palermo, Dybala, maju untuk melepas tendangan bebas melengkung nan keras melampaui pagar betis dan masuk ke jala gawang.
Setelah awal babak kedua yang berjalan tidak seimbang karena Juventus terus menekan lawan mereka, gol ketiga kali ini dari Gonzalo Higuan memperlebar jarak dengan 27 menit waktu tersisa.
Menyambut umpan terobosan cermat Dybala, Higuain mendemonstrasikan mengapa dirinya disebut sebagai pemain depan tengah dengan performa paling baik di dunia sepakbola Eropa sejauh ini di tahun 2017, tanpa ampun mengungkit bola melewati Posavec yang sudah tak berdaya demi mencatatkan golnya yang ke-12 dalam 10 pertandingan di Serie A.
Meski Palermo sudah tak lagi memiliki harapan, masih ada waktu buat Dybala menggandakan koleksi golnya pada laga ini beberapa saat sebelum berakhirnya waktu normal, menggulirkan bola dari pinggir kotak penalti ke pojok gawang lawan hasil dari umpan tarik cerdas dengan menggunakan tumit oleh mitra penyerangnya, Higuain.
Sebuah gol hiburan dari Ilvalyo Chocev tidak memberi banyak bantuan untuk mementahkan usaha yang sangat baik oleh tim juara bertahan pada pertandingan ini.
Berikutnya? Porto dan Liga Champions.