sasjuve_match.jpg

Juventus raih kemenangan di Stadion Mapei!

SHARE
Juventus raih kemenangan di Stadion Mapei!
Juventus raih kemenangan di Stadion Mapei!
Juventus raih kemenangan di Stadion Mapei!

Massimiliano Allegri meminta timnya untuk pulang meninggalkan Reggio Emilia dengan tiga poin untuk pertama kalinya dalam tiga tahun terakhir pada konferensi pers sebelum pertandingan di Vinovo kemarin dan mereka dengan baik menjawab permintaan bos mereka Minggu malam ini saat gol-gol dari Gonzalo Higuain dan Sami Khedira membuat Bianconeri meraih kemenangan liga ke-17 dalam 21 laga.

Menguasai jalannya pertandingan, Bianconeri sudah unggul dua gol dalam waktu 25 menit berkat gol-gol dari Higuain, satu gol berkat insting tajamnya di dalam kotak penalti, dan Khedira, pemain Jerman tersebut menuntaskan pergerakan permainan tim dengan tendangan sempurna menggunakan kaki bagian dalam.

Jarang memperoleh ancaman dari Sassuolo di lini belakang dan secara terus menerus menyerang, ini merupakan salah satu performa terbaik Juventus di laga tandang musim ini dimana mereka berhasil memperlebar jarak di puncak klasemen Serie A dengan penantang lainnya.

Setelah awal yang saling menyerang di antara kedua tim, tidak mengejutkan melihat catatan penampilan kedua tim yang sama baiknya, adalah tim tamu yang lebih dulu memimpin dalam 10 menit pertama.

Mario Mandzukic dan Alex Sandro bekerja sama dengan luar biasa di sisi kiri dan pemain asal Brazil tersebut melepaskan umpan silang paling memanjakan bagi Higuain untuk kemudian disambar Pipita melewati Andrea Consigli dan mencetak gol kedelapannya dalam enam laga Serie A.

Dengan Pipita yang sedang meledak-ledak, Juventus terlihat berbahaya setiap kali mereka memasuki wilayah sepertiga serangan dan mungkin dapat dengan segera menggandakan keunggulan mereka, peluang Higuain masih melebar setelah umpan mendatar terarah dari Mandzukic di tengah area penalti.

Peluang demi peluang terus mengalir dari pasukan Massimiliano Allegri yang tampaknya semakin mengungguli Sassuolo di tiap lini dan intensitas tanpa kenal lelah serta ketepatan dalam serangan memastikan bahwa hanya tinggal menunggu waktu saja sebelum gol kedua tiba. Dan begitu gol tersebut hadir, ia datang dengan cara terbaik.

Higuain memanfaatkan penguasaan yang dalam di wilayah Sassuolo dan memotong bola kembali untuk Paulo Dybala yang memberikan tipuan cantik dan membuat bola jatuh ke arah Sami Khedira dan dengan tenang melepaskan bola ke sudut jauh.

Tidak ada menyia-nyiakan kesempatan usai jeda dari Juve, baik Dybala dan Khedira keduanya hampir saja menambah gol ketiga setelah kerja sama yang baik masing-masing dari Higuain dan Mandzukic, pertahanan Neroverdi masih tidak mampu menahan gelombang serangan tim tamu.

Sementara sentuhan Dybala membuatnya kecewa ketika bermain di belakang peluang sebelumnya, tidak ada keraguan untuk menunjukkannya di kesempatan berikutnya, pemain Argentina tersebut menerima umpan Cuadrado sebelum melepaskan tendangan mendatar yang sayang sekali membentur dasar tiang gawang Consigli yang sudah berhasil ditaklukkan.

Di ujung lain lapangan, perlu dua penyelamatan hebat dari Gianluigi Buffon saat laga memasuki satu jam atas peluang beruntun dari Matteo Politano dan Alessandro Matri – sentuhan pertama sang penjaga gawang tersebut malam itu – sebuah pengingat bagi rekan-rekan satu timnya untuk menjaga fokus mereka dengan tajam hingga peluit akhir.

Gregoire Defrel dan Alfred Duncan kemudian dimasukkan oleh pelatih Eusebio Di Francesco untuk menyuntikkan sedikit daya dorong terhadap permainan timnya tetapi justru Bianconeri yang terus memberikan ancaman lebih besar sebagaimana babak kedua hampir berakhir, dua kali tembakan Mandzukic masih melebar usai peluang Higuain dari jarak dekat berhasil digagalkan oleh Consigli.

Marko Pjaca dan Tomas Rincon masuk dari bangku cadangan untuk memastikan intensitas mereka tetap tinggi hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan dan Juve berhasil pulang ke Turin dengan tiga poin dan memperlebar jarak mereka di puncak klasemen dengan empat poin setelah kekalahan tandang 3-2 Roma di Sampdoria.

Malam yang sempurna di Reggio Emilia.

Item Terkait