JuveSamp

#JuveSamp: nama-nama dan angka-angka penting

SHARE
#JuveSamp: nama-nama dan angka-angka penting
#JuveSamp: nama-nama dan angka-angka penting
#JuveSamp: nama-nama dan angka-angka penting

SAMP DI JUVENTUS STADIUM

Dengan empat poin yang telah mereka raih dari empat kunjungan mereka ke Juventus Stadium, Sampdoria memegang satu rekor Serie A lebih baik dari tim-tim yang berkunjung ke stadion Bianconeri.

Bagaimanapun juga, kunjungan pertama mereka di stadion baru ini pada 6 Januari 2013 – dengan kemenangan 2-1 berkat dua gol Mauro Icardi di babak kedua – tampak sudah berlangsung lama dengan tuan rumah yang telah memenangkan 62 laga dan imbang tujuh kali dari 70 laga sebelumnya di hadapan para pendukung mereka sendiri.

Satu dari hasil-hasil imbang tersebut hadir saat melawan Samp pada Desember 2015 ketika Manolo Gabbiadini menggagalkan keunggulan Juve melalui gol pembuka Patrice Evra.

Dua laga terakhir, akan tetapi, memperlihatkan superioritas Bianconeri dan mencetak banyak gol dengan kemenangan 4-2 serta 5-0 pada Januari 2014 dan Mei 2016.

wm_juve_samp_2016_2.jpg

Kemenangan terakhir menunjukkan atmosfer pesta yang sungguh meriah di Stadium, menjadi laga terakhir dalam musim dimana sang Nyonya Tua merayakan sejarah dengan meraih Scudetto kelima berturut-turut.

MUSIM SAMPDORIA SEJAUH INI

Sampdoria berada di posisi ke-15 dengan 11 poin, namun mereka sedang bersemangat usai kemenangan atas rival sekota mereka Genoa dalam laga yang bertajuk ‘Derby della Lanterna.’

Kemenangan 2-1 tersebut, yang ditentukan melalui gol pembuka Luis Muriel dan gol bunuh diri Armando Izzo, membawa Blucerchiati meraih tiga poin penting setelah hanya meraih dua poin dari enam laga sebelumnya.

Samp telah mengawali musim ini dengan cara yang cukup baik dengan dua kemenangan beruntun melawan Empoli dan Atalanta sebelum mengalami empat kekalahan beruntun dan dua hasil imbang sebelum meraih kemenangan di Derby hari Sabtu lalu.

wm_sampdoria_esulta.jpg

Dengan catatan pertahanan terbaik yang dimiliki Bianconeri pada 2016/17, hanya kebobolan enam gol, masalah terbesar Blucerchiati sejauh musim ini adalah di barisan belakang mereka, dengan kebobolan 12 gol dan kemenangan tandang pertama mereka atas Empoli adalah satu-satunya laga dimana mereka tidak kebobolan.

Sementara di barisan depan mereka, pasukan Marco Giampaolo telah mencetak gol dalam tujuh dari sembilan laga mereka dengan 70% gol mereka hadir sebelum jeda. Sebaliknya, Juve mencetak sebagian besar gol mereka di babak kedua: sembilan dari 17 gol Serie A mereka dicetak setelah jeda.

PEMAIN KUNCI UNTUK DIWASPADAI

Mencetak gol dalam derby melawan Genoa, Luis Muriel memimpin daftar pencetak gol Sampdoria dengan tiga gol musim ini. Pemain Kolombia ini bisa dikatakan juga kurang beruntung tidak dapat mencetak lebih banyak gol, dengan peluangnya tiga kali membentur gawang – tertinggi di liga. Tiga belas tembakan mengarah target yang dicatatnya adalah tertinggi ketiga di Serie A sejauh musim 2016/17 ini.

wm_muriel.jpg

Fabio Quagliarella sudah cukup dikenal di lingkungan Bianconeri, telah mengenakan seragam Bianconeri selama empat musim antara 2010 dan 2014. Pemenang tiga Scudetto bersama Juventus ini telah dua kali mencetak gol sepanjang musim ini dan dua lagi ia akan mencatatkan gol ke-100 di sepanjang karirnya.

Sementara itu, dalam diri Bruno Fernandes, Samp memiliki ‘pemain pengganti super’ paling efektif di musim Serie A saat ini. Gelandang asal Portugal ini telah memberikan bantuan gol paling banyak (dua) dan tembakan (sepuluh) setelah masuk dari bangku cadangan dari pada pemain lainnya di kasta teratas sepakbola Italia.

Item Terkait