03 April 2016
Kokoh di lini tengah dari peluit awal hingga akhir, penampilan Claudio Marchisio pada Sabtu malam melawan Empoli tampak tidak seperti pemain yang absen karena cedera dari pertengahan Maret.
Performa sang gelandang merupakan satu dari beberapa poin lebih pada malam itu, meskipun ia ingin menegaskan bahwa aspek paling penting dari semua itu adalah mengamankan kemenangan yang menambah peluang Scudetto mereka.
Ia mengungkapkan: “Saya belum berada di kondisi 100%, namun saya bermain di level intensitas yang baik. Hari ini adalah mengenai menyambut kembali pemain-pemain yang cedera dan meraih tiga poin.”
“Ini laga yang jauh dari mudah, terutama setelah jeda internasional dan bertemu dengan Empoli yang bermain tanpa takut. Kami hanya memiliki waktu dua hari untuk berlatih dengan grup yang lengkap, tapi kami menang dan itulah yang terpenting.
“Kami mungkin sedikit mundur di babak kedua, namun Empoli juga tidak terlalu mengancam. Sangat penting bahwa kami berjuang hingga akhir pertandingan, seperti yang selalu kami lakukan. Tidak akan ada jeda lagi di depan dan kami perlu berjuang keras untuk meraih tiap poin antara saat ini hingga akhir musim.”