25 Juli 2015
Sebuah pertandingan ujicoba dan kekalahan atas Borussia Dortmund tidak mematahkan semangat Alvaro Morata saat ia berbicara kepada Juventus.com setelah pertandingan malam ini.
Sebelum kembali ke hotel tim setelah pertandingan malam ini di St. Gallen, Morata mengakui kelelahan fisik yang melanda persiapan pra-musim.
Ia juga menegaskan mereka tetap menatap Piala Super di Shanghai pada tanggal 8 Agustus, namun Bianconeri harus membuat kemajuan yang baik seperti yang diungkapkan penyerang asal Spanyol tersebut.
Ia memulai: "Ini laga yang sulit karena kami hanya punya lima hari latihan intensif. Kami perlu terus bekerja dengan baik yang seperti selalu kami lakukan dan memastikan kami siap untuk pertandingan di Cina."
Ditempatkan di sebelah kiri dalam formasi tiga penyerang yang juga menampilkan pendatang baru musim panas ini, Mario Mandzukic dan Paulo Dybala, Morata percaya fleksibilitas dari penyerang klub akan membuktikan sebagai senjata utama dalam gudang senjata mereka.
"Bermain dari kiri sangat bekerja dengan baik bagi saya malam ini, ada banyak ruang bagi saya untuk menusuk. Kami punya begitu banyak pilihan di sepertiga akhir dan yang akan membuat kami semakin berbahaya musim ini."
Keputusan Massimiliano Allegri untuk memainkan ketiga penyerang utamanya malam ini memungkinkan pemain baru Dybala dan Mandzukic untuk mendapatkan waktu bermain yang berharga bersama salah satu bintang mereka musim lalu, Morata.
Pemain asal Spanyol menikmati kesempatan untuk berkumpul bersama rekan-rekan barunya pada tahap awal pra-musim dan meskipun hanya bekerja sama sejak awal pekan ini, Ia optimistis mereka akan memiliki musim yang tajam di depan gawang.
"Kami belum bekerja sama untuk waktu yang lama tapi mereka dua pemain top. Semakin kami bermain dan berlatih bersama, kami akan semakin menjadi satu unit yang lebih baik."