auguriPado.jpg

Selamat ulang tahun, Simone!

SHARE
Selamat ulang tahun, Simone!
Selamat ulang tahun, Simone!
Selamat ulang tahun, Simone!

Tak mudah lelah, berkomitmen, pekerja keras dan mampu mengisi tempat di manapun di lini tengah dan bahkan di lini pertahanan, setiap tim memerlukan seorang pemain seperti Simone Padoin.

Beruntung, Juve dapat memanfaatkan pengabdiannya dalam empat tahun terakhir ini sejak Padoin melakukan debutnya bersama Bianconeri pada 8 Februari 2012 setelah bergabung dari Atalanta pada hari terakhir bursa transfer Januari.

Dalam hitungan kalender, ia bahkan mencetak gol perdananya dalam seragam hitam-putih empat tahun dan sehari yang lalu saat Juve menang 5-0 atas Fiorentina pada 17 Maret dan itu adalah gol yang mencerminkan kualitas pemain bernomor punggung 20 itu: ketepatan waktu, fleksibilitas mengisi berbagai peran di atas lapangan ketika umpan panjang Andrea Pirlo mengarah ke kotak penalti La Viola.

Karena pemain serba bisa itu merayakan hari ulang tahunnya yang ke-32 hari ini, dengan bangga bahwa seluruh keluarga besar Juventus Football Club mengucapkan selamat kepada Simone, semoga bersama kita menikmati akhir musim yang indah.

Item Terkait