06 Januari 2016
Masih segar dari mencetak gol ketiga Bianconeri pada kemenangan Rabu malam atas Verona, Simone Zaza memiliki banyak alasan untuk bangga dengan gol keenamnya di seluruh kompetisi pada musim ini.
Berbicara kepada para jurnalis di pinggir lapangan setelah peluit akhir, sang penyerang Italia ini berkomentar: “Saya senang dengan tiap waktu yang saya mainkan dan mencetak gol, dan saya harap hari-hari seperti ini akan terus datang. Saya ingin terus berkembang hingga menjadi penyerang utama bagi klub ini.”
Dengan mengalahkan Gialloblu di Juventus Stadium, Bianconeri memperpanjang rekor kemenangan mereka di liga menjadi delapan laga – prestasi yang cukup jauh dibandingkan dengan awal musim, dimana Juve hanya bisa mencatatkan tiga kemenangan dari sepuluh laga Serie A.
Menjelaskan kebangkitan dan keberuntungan timnya, Zaza memuji kerja keras dan kualitas dari seluruh skuat: “Pada awalnya, kami mengalami masalah-masalah saat melawan tim-tim yang berada di belakang kami di liga, tapi saat ini kami telah menujukkan betapa solidnya kami.
“Laga kali ini bisa menjadi lebih mudah seiring perjalanan, namun itu juga bergantung kepada kemampuan dan kerja sama kami yang baik. Sekarang kami perlu membawa performa kami hari ini ke laga-laga selanjutnya.”